JAKARTAVIEW.ID, JAKARTA – Sebanyak 30 korban banjir di DKI Jakarta dinyatakan reaktif virus Covid-19 dan ditampung di Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat.
Koordinator Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet Kemayoran Mayjen TNI Tugas Ratmono mengatakan bahwa, 30 orang itu dinyatakan reaktif Covid-19 berdasarkan hasil dari tes cepat antigen Covid-19 di lokasi pengungsian.
“Iya, saat ini ada 30 orang yang merupakan korban banjir kami tampung di Wisma Atlet, kami sudah lakukan swab PCR juga,” ungkap Mayjen Tugas saat ditemui di Puskesmas Menteng, seperti dikutip dari Antara pada hari Senin (22/2).
Baca Juga:
- Stasiun KRL Terintegrasi Dengan LRT Jabodebek, Jumlah Penumpang Ikut Melonjak
- Tol Ruas Pondok Aren – Serpong Kilometer 10 Resmi Beroperasi
- Mulai Tanggal 1 Oktober, Tarif Promo LRT Jabodebek Jarak Maksimal Rp 20.000
- Gara-Gara Tidak Pakai Ciput Belasan Rambut Siswi SMP di Lamongan Dicukur Pitak Guru
- Mengintip JPM Dukuh Atas yang Menghubungkan LRT Jabodebek dan KRL ada Tempat Kuliner nya Juga
Tugas mengatakan, pihaknya akan segera mencari lokasi isolasi mandiri bagi warga yang mendapatkan hasil tes swab PCR positif, tetapi tak mengalami gejala.
Sebab, seluruh tower di RS Wisma Atlet saat ini sudah difokuskan untuk perawatan pasien bergejala.
Sementara itu, untuk yang mendapatkan hasil negatif dari tes swab PCR, warga diminta masih menjalani karantina selama lima hari lamanya untuk menjalani tes kedua.
“Dalam lima hari itu kami lihat ulang. Kalau hasil tes keduanya negatif, berarti memang betul hasilnya negatif,” ujar Tugas.
Ia memastikan, apabila banjir kembali terjadi dan terdapat pengungsian, maka RS Wisma Atlet siap untuk menampung para pengungsi yang mendapatkan hasil reaktif dari hasil tes cepat.
“Jika banjir kembali terjadi, kami betul-betul fokus dan membantu sesuai prosedur yang ditentukan,” kata Tugas.
Baca Juga:
- Stasiun KRL Terintegrasi Dengan LRT Jabodebek, Jumlah Penumpang Ikut Melonjak
- Tol Ruas Pondok Aren – Serpong Kilometer 10 Resmi Beroperasi
- Mulai Tanggal 1 Oktober, Tarif Promo LRT Jabodebek Jarak Maksimal Rp 20.000
- Gara-Gara Tidak Pakai Ciput Belasan Rambut Siswi SMP di Lamongan Dicukur Pitak Guru
- Mengintip JPM Dukuh Atas yang Menghubungkan LRT Jabodebek dan KRL ada Tempat Kuliner nya Juga